Jum'at, 15 Februari 2013, di SMP Santo Antonius Jakarta, MGMP Matematika SMP DKI Jakarta mengadakan Bedah SKL Ujian Nasional 2013 dan Semiloka.
Tujuan dari Semiloka dan Bedah SKL ini adalah dalam
rangka meningkatkan kualitas kegiatan belajar mengajar sebagai proses menuju
generasi emas bagi peserta didik dan meningkatkan mutu profesionalisme guru,
serta sebagai ajang silaturahim guru-guru Matematika SMP DKI Jakarta.
Acara ini terselenggara berkat kerja sama MGMP Matematika SMP DKI Jakarta dengan PT. Indosat dan Casio serta peran aktif Pengurus MGMP dari Tingkat Wilayah hingga Kecamatan.
Semiloka dengan tema : “Mathematics for
Golden Generation” yang berisi materi :" pada tahap I ini dengan agenda : Bedah SKL (Hari Susanto), Penilaian Kinerja Guru (Drs. Suwarkono, MSc), dan Matematika Kalkulator (Casio)
Tahap II, Semiloka akan diadakan Sabtu, 16 Februari 2013 di Indosat.
Maju terus MGMP Matematika SMP DKI Jakarta...
Lihat Photo Kegiatan :
7 comments:
Trimakasih kepada segenap pengurus MGMP Matematika SMP DKI Jakarta yang telah sukses menyelenggarakan semiloka dan launching majalah MATRIKS.Smoga kegiatan ini menjadi titik awal kesuksesan kegiatan seterusnya.Kami bangga menjadi anggota MGMP Matematika dan ingin turut serta memberi warna dalam tiap kegiatan MGMP.
Hasil diskusi peserta semiloka hari ke-2 (di Gd Indosat,Sabtu 16-02-13) sesi Pendidikan karakter bangsa dibawah bimbingan nara sumber Dr. Kissumi untuk menjawab pertanyaan "Ingin menjadi figur seperti apakah Bpk/Ibu Guru dan bagaimana mewujudkannya?"begitu banyak dan bervariasi.Dari sekian banyak jawaban para peserta semiloka,dapat dirangkum antara lain sbb:
Guru menginginkan dirinya menjadi figur(1).RELIGIUS,dengan cara menjadi contoh dalam pelaksanaan ibadah sholat.Menegur,mengajak pesertadidik/teman guru melaksanakan ibadah sholat(wajib/sunnah) jika keadaan memungkinkan.(2)DISIPLIN,tepat waktu dalam kehadiran dan pelaksanaan pengajaran di kelas.(3)PEDULI.Menjadi guru yang smart dan siap melayani kapanpun dibutuhkan,dengan membuka diri,memberikan nomr telp,alamt sosial media/email dll untuk menjawab pertanyaan anak didiknya.(4)MENJADI TEMPAT CURHAT,siap mendengar setiap permasalahan, akademis/non akademis.(5)BERSIH,mencontohkan dan menegur PD(pesertadidik),mengajak menjaga kebersihan.Pelajaran di dalam kelas hanya bisa dimulai jika kondisi kelas bersih.(6)MENARIK DALAM PENAMPILAN,berpakaian rapi,harmonis,serasi dan indah(tidak norak.(6)MOTIVATOR,Guru harus mampu mendorong dan meyakinkan diri PD, bahwa PD mampu menjawab soal-soal mapel matematika.(7)PERCAYA DIRI,guru wajib tampil percaya diri untuk meyakinkan/menghipnotis PD,memukau,sehingga mereka fokus terhadap perintah guru.Suara guru harus terdengar jelas diseluruh sudut kelas,tegas, nyaring, keras dan proporsional sesuai luas ruang kelas.(8)CERDAS,agar tampil cerdas,guru wajib menguasai materi ajar,agar siap melayani pertanyaan yang sulit dari para PD.(8).JUJUR,jika terpaksa,dalam keadaan tertentu Guru tidak mampu menjawab pertanyaan PD,guru mengatakan dengan jujur, namun tetap berusaha mencari solusi.(9)BERTANGGUNGJAWAB,jika guru memberikan tugas/PR,harus diperiksa.Siswa yang lalai melaksanakan tugas, dicatat,diberi sanksi dan tugas pengganti...
Menuangkan apa yang kita pikirkan ke dalam bahasa tulis amat sangat sulit bagi saya.Mengapa?Karena sebagai guru matematika,saya lebih banyak berkegiatan dengan bahasa simbol.Simbol-simbol yang kita gunakan dalam pembelajaran matematika begitu simpel dan ekonomis(bhs. saya sendiri),bagamana tidak? tanda "=" dapat mewakili kata "SAMA DENGAN".satu simbol dapat mewakili sepuluh huruf yang mesti kita ketik.Simbol " <" menyatakan "lebih kecil dari",satu simbol mewakili 14 huruf...Karena terbiasa dengan yang hemat dan singkat,selama puluhan tahun,dari mulai sekolah sampe menjadi pengajar matematika,menjadikan pribadi yang malas menulis.Apalagi harus menuliskan sesuatu dengan cerita yang panjang lebar.Bingung mesti mulai darimana,apa yang harus saya tulis,tentang apa,kapan harus menulis,tentang siapa saja yang ceritanya boleh saya tulis,kepada siapa tulisan itu saya tujukan,mengapa saya harus menulis?oleh karena hal tersebut di atas, saya mengusulkan kepada Yth/Ytc para pengurus MGMP SMP DKI untuk melaksanakan pelatihan bagi kami,yang awam tentang cara MENULIS,agar mampu menuangkan pemikiran kami dalam bentuk tulisan,tanpa ada rasa ketakutan berbuat salah.Apalagi sekarang sudah ada MATRIKS,sebagai media kita menyampaikan pemikiran dan pendapat.Pastilah RUH dan kehidupan,keberlangsungan majalah kita ini tergantung tidak hanya kepada para dewan redaksi,sumber dana dan dukungan dari dinas Pendidikan,tetapi juga tergantung kepada RASA MEMILIKI para anggota MGMP Matematika.Kami anggota MGMP insyaAllah peduli,tapi peduli saja tidak cukup, jika kami tidak mampu menulis.
Semua upaya tersebut dlm rangka "melayani"
Dg kegiatan ini diharapkan dapat menambah wawasan kita sbg guru agar mjd guru profesional spt yg di amanatkan undang- undang, lebih melayani anak didik, lebih menyadari bahwa kita harus selalu berkembang dan meningkatkan kemampuan agar selalu bisa survive mengikuti perkembangan jaman....
Sangat setuju dengan usulannya, semoga cepat direalisasikan agar mungkin suatu saat bisa ikut membesarkan "MATRIKS" kita.
terima kasih, atas ijinnya mendown soal TO 2, tetapi saya cari cari hasil bedah sklnya. kok tidak ketemu... utk referensi dan bermanfaat bagi yang lain. matursuwun...
Post a Comment